Sabtu, 12 Juli 2014

Cara Membuat Cah Udang Kailan Dengan Cepat dan Sehat

Lagi-lagi rajarespkuliner menghadirkan resep sayuran sehat untuk anda sekalian. Kali ini sayuran yang dimasak dikombinasikan dengan udang.
Perlu anda ketahui, bahwa kailan atau gai-lan merupakan keluarga dari sawi-sawian yang sering kita jumpai di tempat perbelanjaan. Adapun kandungan dan  khasiat dari kailan ini antara lain :

  1. Mengandung antioksidan dan vitamin C yang berguna untuk melawan penuaan dini 
  2. Mampu merubah betakaroten tubun menjadi vitamin A yang baik untuk mata anda
  3. Menyehatkan kulit dan menambah daya tahan tubuh anda
Supaya hemat waktu anda dalam memasak, sekarang kita akan membuat cah kailan udang saus tiram yang gurih dan laziz. Tapi terlebih dahulu kita cari bahan-bahan di supermarket atau pasar tradisional terdekat di tempat anda tinggal.




Bahan-bahan :
  • 400 gr kailan (rebus 2 menit)
  • 200 gr (bersihkan)
  • 5 siung bawang putih (iris tipis)
  • 50 gr bawang bombay (oros tipis)
  • 5 sendok makan saus tiram
  • 1/2 sendok teh kecap manis
  • 1/2 sendok teh kecap asin
  • 1 sendok teh merica bubuk
  • 3 sendok makan margarin
  • 150 ml air mineral


Cara Membuat Cah Kailan Udang Saus Tiram Dengan Cepat dan Sehat :
  1. Panaskan dan cairkan margarin. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga layu dan harum
  2. Masukkan udang, saus tiram, kecap manis, kecap asin, merica bubuk dan air mineral. Aduk sampai rata dan mendidih
  3. Masukkan kailan dan campur hingga rata
  4. Sajikan

Sangat cepat dan praktis untuk hidangan keluarga di rumah. Sangat cocok disajikan dengan nasi putih hangat. Tunggu resep kami selanjutnya hanya di rajaresepkuliner.

Download Versi PDF | Download Versi JPEG

Tidak ada komentar:

Posting Komentar