Senin, 07 Juli 2014

Cara Membuat Keema Dengan Cepat Dan Sehat

Qeema / Keema / Kheema, adalah makanan tradisional dari asia bagian selatan, qeema adalah masakan daging-dagingan, atau lebih tepatnya daging giling yang di sajikan dengan bumbu-bumbu yang umumnya di sertai dengan kacang polong atau kentang, hampir semua daging bisa di gunakan untuk membuat qeema ini, bisa di kukus atau di tumis, tapi, Cara Membuat Qeema Dengan Cepat Dan Sehat yang akan kita bahas kali ini adalah dengan cara menumis dan menggunakan daging yang umum di gunakan di indonesia, daging sapi, baiklah mari kita mulai.


Bahan :
2 sendok makan minyak sayur
1 bawang merah, cincang halus
1 siung bawang putih, parut atau cincang halus
14 ons tomat cincang
2 cm jahe, parut halus atau cincang
1 cabai merah setan, cincang halus dengan biji, atau cabe pedas kecil lainnya
1 ½ sendok teh garam
1 sendok teh garam masala (bumbu racikan khusus masakan india), bisa di subtitusi dengan ketumbar dan        jintan halus
1 cangkir daun Ketumbar (cincang / cacah)
500 gram daging sapi cincang / giling
250 gram kacang polong (beku)
250 ml air mendidih
½ jeruk nipis

Cara Membuat Keema Dengan Cepat Dan Sehat :

  1. Panaskan minyak dalam wajan
  2. kemudian masukan bawang merah dan bawang putih. Tumis pada panas tinggi sampai berwarna cokelat keemasan. Kecilkan api
  3. Masukan tomat, jahe, cabai, garam, garam masala dan daun ketumbar (sisakan sedikit daun ketumbarnya untuk taburan). Aduk sampai merata dan tumisan terlihat  menjadi mengkilap
  4. kemudian tambahkan daging giling, aduk-aduk hingga rata. 
  5. Tambahkan kacang polong beku, aduk semuanya bersama-sama selama beberapa menit, dan kemudian tambahkan air mendidih. 
  6. Aduk-aduk dengan perlahan. Masak selama sekitar 20-30 menit sampai matang.
  7. Peras jeruk nipis di beberapa secukupnya dan taburi daun ketumbar cincang yang di sisakan di atas piring.
  8. Keema Siap di sajikan. 


Untuk penyajiannya bisa di sandingkan dengan roti tawar atau na'an (roti khas india yang sering di jadikan kulit kebab) yang tebal, dengan rasanya yang sedikit pedas, dan roti tawar sebagai pelengkap nya, sungguh nikmat di sajikan saat malam dan cuaca dingin bersama-sama dengan teman-teman anda atau sanak keluarga, tetapi tidak menutup kemungkinan juga bisa di jadikan menu dagangan, demikianlah Cara Membuat Keema Dengan Cepat Dan Sehat, selamat mencoba dan terima kasih

Tidak ada komentar:

Posting Komentar