Jumat, 04 Juli 2014

Cara Membuat Arem-Arem Mie Dengan Cepat Dan Sehat

Arem-arem merupakan penganan nasi berisi sayuran atau sambal goreng yang dibungkus dengan daun pisang. Arem-arem terkenal sebagai penganan pengganti untuk sarapan. Kali ini kita akan membuat arem-arem mie dengan cepat dan sehat, tidak beda jauh dari arem-arem pada umum nya, hanya saja bagian isi nya di bungkus dengan mie, dan bagian isi nya lebih bergizi, sehingga cocok sebagai cemilan bagi anak-anak dan sebagai suguhan di kala tamu berkunjung ke rumah kita.





Bahan isi :
5 pasang hati ampela, di rebus, di potong kecil-kecil
100 gram wortel di potong kotak kecil
50 gram buncis, di iris halus
1 lembar daun salam
2 cm lengkuas, di memarkan (di geprek)
3/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
200 ml santan (dari 1/4 butir kelapa)
2 sendok makan minyak (untuk menumis)

Bumbu halus :
5 butir bawang merah
3 siung bawang putih
2 buah cabai merah besar
3 buah cabai merah keriting

Bahan Kulit :
200 gram mie telur (direbus)
3 butir telur
100 ml santan (dari 1/4 butir kelapa)
1 batang daun bawang (di iris halus)
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
daun pisang untuk membungkus

Cara Membuat Arem-Arem Mie Dengan Cepat Dan Sehat :
  1. Isi : Tumis bumbu halus, daun salam, dan lengkuas sampai harum, kemudian masukan wortel dan buncis, dan aduk sampai layu.
  2. Tambahkan hati ampela, garam, merica bubuk, dan gula pasir, kemudian oseng-oseng sampai rata, dan masukan santan, masak sampai meresap, kemudian sisihkan.
  3. Aduk rata bahan kulit
  4. Ambil sedikit bagian kulit, kemudian beri isi, dan bungkus dengan daun pisang berbentuk tum.
  5. Kukus selama 40 menit dengan api kecil sampai matang.
Arem-arem mie (untuk 10-12 buah) sudah siap di santap, alangkah nikmat nya apabila disantap saat masih hangat bersama-sama dengan keluarga beserta dengan minuman hangat, selamat mencoba resep dari Raja Resep Kuliner, Terima Kasih.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar